Sesuai namanya, fungsi hormon pertumbuhan (growth hormone) adalah untuk membuat tubuh manusia tumbuh dan berkembang dengan baik. Memiliki hormon pertumbuhan dalam kadar tinggi merupakan kunci untuk memiliki kesehatan tubuh, kesehatan pikiran, dan kesehatan jiwa.
1. Bebas stress
Stress atau tekanan berat dalam pikiran bisa menurunkan kadar hormon pertumbuhan.Stress berpengaruh pada semua sistem dalam tubuh. Stress parah bisa menyebabkan berbagai masalah kesehatan pikiran dan tubuh, seperti: sakit kepala, insomnia, kelelahan, dan masalah pencernaan.
2. Jalani diet sehat
Tubuh butuh cukup kalori untuk bisa berjalan dengan baik. Karbohidrat merupakan sumber kalori yang baik, tapi tidak berarti kita bebas memakan semua jenis karbohidrat. Pilihlah jenis karbohidrat alami, dan hindari makan karbohidrat yang telah diproses seperti roti putih, dan sereal dari tepung terigu.
3. Olahraga
Olahraga bisa meningkatkan kesehatan tubuh dan meningkatkan kadar hormon pertumbuhan. Tapi jangan berlebihan saat melakukan olahraga, dan jangan memaksa tubuh berolahraga berat Dapatkan kekuatan dan stamina secara bertahap: dari jalan kaki, lalu lari, lalu angkat beban.
4. Tidur awal
Tidur adalah kesempatan tubuh untuk beristirahat. Penelitian menunjukkan bahwa tidur cukup setiap malam bisa meningkatkan kadar hormon pertumbuhan. Manfaat lain dari tidur awal adalah bisa bangun lebih awal juga.