Cara Menerima Undangan Menjadi Penulis Tamu/Kontributor/Pengarang Blog Blogger Blogspot

Cara Konfirmasi atau Menerima Undangan Menjadi Pengarang/Kontributor/Penulis Tamu Blog Blogger Blogspot– Sahabat Blogger, sebelumnya saya sudah menulis tentang tutorial mengundang kontributor penulis blog. Baca Cara Mengundang  Penulis Tamu atau Kontributor Blog di Blogger Blogspot. Jika Anda diundang …


Cara Konfirmasi atau Menerima Undangan Menjadi Pengarang/Kontributor/Penulis Tamu Blog Blogger Blogspot– Sahabat Blogger, sebelumnya saya sudah menulis tentang tutorial mengundang kontributor penulis blog. Baca Cara Mengundang  Penulis Tamu atau Kontributor Blog di Blogger Blogspot. Jika Anda diundang oleh teman Blogger/Admin Blog untuk menjadi kontributor penulis tamu atau pengarang di blognya, maka agar Anda bisa resmi sukses menjadi pengarang di blog teman yang mengundang tersebut, Anda harus mengkonfirmasi/menerima undangan darinya yang sudah masuk di email gmail Anda.


1. Login di Akun Gmail  ( https://mail.google.com/ ) dan klik “Terima Undangan”

Silakan cari pesan masuk yang berisi undangan dari Admin Blog orang lain, kemudian buka pesan tersebut. Sebagai contoh, di bawah ini adalah screenshot undangan dari Admin Blog “Bisnis Sukses”:


cara menerima undangan menjadi kontributor penulis tamu blog platfrom blogger blogspot




Di undangan tercantum keterangan “Anda telah diundang untuk menyumbang ke Blog Pengundang “dan “Pelanggan yang terhormat, pesan ini bertujuan memberitahukan bahwa Admin Blog teman Anda telah mengundang Anda untuk berkontribusi pada blog miliknya. Untuk menerima undangan ini, silakan klik ” Terima Undangan”

2. Klik “Masuk”

anda telah diundang untuk berkontribusi dalam sebuah blog

Seperti yang terlihat pada screenshot di atas, bahwa Anda telah diundang untuk berkontribusi dalam sebuah blog:
·                     Judul blog : …
·                     Url Blog: …
·                     Diundang oleh : …
·                     Berakhir pada : … ( masa berlaku undangan yakni 1 bulan sejak si pengundang mengundang Anda, jika dalam waktu tersebut Anda belum mengkonfirmasi, maka undangannya hangus )
terima undangan
3. Klik “Terima Undangan”

4. Sukses menjadi pengarang/penulis tamu di blog orang lain

berhasil menjadi pengarang penulis tamu di blog orang lain

 
Selamat, Anda sudah berhasil menjadi Admin Blog/Penulis di Blog orang lain, silakan klik simbol pensil untuk mulai menulis dan mengirimkan artikel.

Anda bisa membuat artikel di blog orang lain lewat dasbor Blogger milik Anda, namun secara default Blogger, kedudukan Anda hanya sebagai pengarang blog, jadi bukan sebagai Admin blog orang lain . Adapun jika pemilik blog menghendaki Anda dijadikan Admin di blog miliknya, maka hal ini bisa dilakukan oleh Admin Blog  dengan cara mengubah kedudukan Anda di dasbor Blogger miliknya.

Demikian tentang Cara Menerima Undangan Menjadi Penulis Tamu/Kontributor/Pengarang Blog Blogger Blogspot. Semoga bermanfaat





 Cara Menambah Kontributor/Penulis/Admin Blog di Blogspot
Jiwa bersosial adalah fitrah manusia. Tak ada satu pun orang yang tidak membutuhkan orang lain. Untuk memenuhi kebutuhan bersosial, ada sebagian orang yang memilih untuk tergabung dalam sebuah kelompok, komunitas, hingga organisasi.
Berkenaan dengan dunia blogger, tak sedikit blog yang digunakan secara kolektif. Blog jenis ini biasanya bukan blog pribadi, tapi blog komunitas, atau blog organisasi. Untuk menghidupkan blog kamunitas tersebut, tentu tak cukup membutuhkan seorang pengelola.
setelan

Untuk menambah pengelola, atau kontributor blog, Anda, misalnya sebagai seseorang yang bertanggung jawab secara penuh terhadap blog tersebut, tidak harus menyuruh orang tersebut mengirim email setiap hari ke Anda.

Cukup dengan mendaftarkan orang tersebut menjadi kontributor. Langkah-langkahnya ialah sebagai berikut :

1.      Masuk akun blog komunitas Anda
2.      Klik menu ‘setelan’ atau ‘setting’ di sebelah kanan bawah layar.


3.      Klik ‘tambah pengarang’ pada setelah dasar.
4.      Masukkan email orang yang hendak Anda jadikan kontributor, lalu klik ‘Undang Pengarang’
kontributor



5.      Beritahukan teman Anda bahwa ia telah diundang untuk menjadi kontributor di blog tersebut. Katakan ‘harap cek emailmu’, biarkan dia penasaran dengan tidak mengatakan apa isi emailnya.



Cara Menambahkan/Mengundang Admin dan Pengarang/Penulis Tamu di Blog Blogger Blogspot

Cara Menambahkan/Mengundang Admin dan Pengarang/Penulis Tamu/Kontributor di Blog Blogger Blogspot- Admin blog adalah orang yang membuat atau pengelola blog. Seorang Admin Blog memiliki kewenangan penuh dalam mengelola blog lewat dasbornya ( dalam hal ini dasbor Blogger.com ), kewenangan tersebut antara lain: membuat artikel, mempublikasikan, mengedit artikel, menghapus, membagikan, dan lain-lain. Selain itu, Admin blog juga berwenang untuk mengedit atau menghapus semua artikel yang dibuat oleh pengarang. Admin blog pasti pengarang blog, sedangkan pengarang blog belum tentu jadi Admin.

Admin blog di blogger.com boleh lebih dari 1 orang, jadi kita bisa mengundang saudara/teman untuk menjadi Admin blog. Jika Anda menambahkan siapapun menjadi Admin di blog Anda, maka peranan Admin teman Anda bisa Anda hapus dan peranan Anda sebagai Admin juga bisa dihapus olehnya. Jadi sebaiknya Anda mengundang/menjadikan teman Anda sebagai pengarang/penulis tamu saja.

Perbedaan pengertian antara Admin blog dengan pengarang blog yakni terletak pada masalah batasan kewenangannya dalam mengelola blog. Pengarang blog adalah orang yang diundang sebagai pengarang di blognya seseorang. Wewenang pengarang blog hanya sebatas membuat dan mempublikasikan/mengeposkan artikel, mengedit artikel yang dibuatnya, dan menghapus artikel yang dibuatnya.

Sahabat Blogger, jika kita menginginkan menambahkan Admin untuk mengelola blog platfrom Blogger Blogspot milik kita dan atau akan membuat blog kita menjadi blog yang bisa mendatangkan/mengundang penulis tamu atau kontributor blog untuk bersama-sama menulis artikel di blog, maka langkah awal yang harus dilakukan adalah mengundang penulis tamu. Syarat utama yang harus dipenuhi oleh calon penulis tamu/pengarang adalah memiliki email gmail. Setelah kita tahu emailnya calon pengarang, langkah-langkah mengundang penulis tamu yaitu sebagai berikut:

1. Kunjungi www.blogger.com, kemudian pilih/klik setelan dasar dan klik “Tambahkan Pengarang”

cara menambahkan admin dan pengarang penulis tamu di blog platfrom blogger blogspot



2. Mengundang Pengarang dengan memasukkan email gmailnya calon pengarang
  • masukkan/ketikkan email gmailnya calon pengarang ( email yang dimasukkan harus email gmail )
  • klik tombol “Undang Pengarang”
cara mengundang pengarang blog


3. Undangan terbuka untuk pengarang

  • 1 undangan yang terbuka
  • Anda bisa menambahkan pengarang lebih dari satu atau bahkan lebih dari 100
    undangan pengarang blog terbuka

4. Informasikan kepada calon pengarang bahwa dirinya sudah diundang untuk menjadi kontributor/pengarang di blog Anda dan minta tolong kepadanya untuk mengkonfirmasi undangan tersebut

Seperti pada screenshot tampilan langkah ketiga di atas, bahwa di situ sudah ada keterangan 1 undangan yang terbukaitu tandanya si calon pengarang sudah menerima pesan undangan dari Anda di emailnya. Jika calon pengarang sudah mengkonfirmasi undangan dari Anda berarti Anda sudah berhasil menambahkan pengarang/kontributor/penulis tamu di blog Anda.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments